Sabang, 27/09/2021
Dalam rangka membangun kesolidan team dalam rangka peningkatan kualitas kerja terlebih mempersiapkan APM dan pembangunan ZI khususnya untuk meningkatkan kualitas dan penguatan team building, Mahkamah Syar`iyah Sabang menyelenggarakan kegiatan outbound yang diikuti seluruh Hakim, ASN dan PPNPN sebanyak 20 orang di dipantai Kasir (Paradeso) Kota Sabang. Jumat (24/09/2020).
Dalam sebuah instansi, team building sangat diperlukan karena merupakan suatu proses dimana membantu sebuah tim dalam membentuk kesinergian dalam mencapai sebuah goals dan tujuan. Ditengah beban kerja yang meningkat kekompokan team harus tetap terjaga. Sehingga kita bisa menggapai capaian yang kita inginkan.
Kegiatan outbound ini dirasakan begitu bermanfaat bagi masing-masing personal di MS Sabang, beta tidak semuanya ikut dalam kegiatan ini termasuk ketua dan wakil ketua ketua sebagai leader di Makamah Syar`iyah Sabang.kekompakan yang telah terbangun harus terus dipupuk dan dilestarikan sebagai sumber energi positif untuk membunuh perasaan egois dan ingin menang sendiri dalam tubuh team MS Sabang. Setiap permainan yang diikuti, mengandung pelajaran tentang arti sebuah kekompakan dalam sebuah tim.
Sangat penting memang, peranan outbound untuk memperkuat team building dalam sebuah instansi pemerintahan demi memberikan pelayanan kepada masyarakat yang semakin prima. Begitu pula dengan Mahkamah Syar`iyah Sabang yang ingin semakin menunjukkan penampilan yang makin prima dalam setiap kali berpartisipasi dalam membangun keadilan yang agung. (FR)