Pendampingan dan Penelaahan RKAKL Pagu Alokasi Tahun Anggaran 2023

0
321

Rabu, 19 Oktober 2022

Sabang – Dalam rangka penyusunan Pagu Defenitif Alokasi Tahun Anggaran 2023, Sekretaris, Kasubbag Umum dan Keuangan serta Bendahara Keuangan Mahkamah Syar’iyah Sabang mengikuti acara pendampingan dan penelaahan RKAKL Pagu alokasi TA 2023 yang diselengarakan oleh biro perencanaan dan organisasi mahkamah agung RI secara daring di ruang media center MS Sabang.

Acara dimulai pukul 13.30 WIB yang dibuka oleh ibu Grace Maria Ginting sebagai Koordinator Tim H yang bertanggung jawab melakukan pendampingan penyusunan RKAKL Pagu anggaran di lingkungan Mahkamah Syar’iyah Aceh. Dalam pemaparannya tim pendamping menjabarkan hasil penelaahan atas RKAKL satker yang berada di lingkungan MS Aceh.

Dalam sesi tanya jawab Bapak Drs. Fadly mengharapkan agar Mahkamah Syar’iyah Sabang dapat diprioritaskan untuk mendapatkan anggaran pembangunan pagar belakang kantor Mahkamah Syar’iyah Sabang . Pembangunan tersebut dirasa sangat penting untuk dilaksanakan dikarenakan keterbatasan ruang tunggu dan tempat parkir yang tersedia di MS Sabang. Harapannya dengan adanya pelayanan bagi para pihak yang mencari keadilan dapat memperoleh pelayanan maksimal. Sehingga setiap pihak yang hadir memperoleh kepuasan secara maksimal. (JH)