Peusijuek Jamaah Calon Haji Kota Sabang

0
343

Selasa, 23 Mei 2023

Sabang – Ketua Mahkamah Syar’iyah Sabang yaitu Bapak Yusnardi, S.H.I., M.H. memenuhi undangan Walikota abang Nomor 400.14.1.1/140 dalam menghadiri kegiatan acara Peusijuek Jamaah Calon Haji Kota Sabang. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Agung Babussalam Kota Sabang yang dilaksanakan pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bapak PJ Walikota Sabang yaitu Bapak Drs. Reza Fahlevi, M.Si.

Bapak Drs. Reza Fahlevi, M.Si dalam sambutannya menyampaikan kepada seluruh Calon Jamaah Haji untuk selalu menjaga kesehatan fisik dan mental agar mampu mengikuti seluruh rangkaian ibadah haji. Kepada Calon Jamaah Haji juga dihimbau untuk menjaga stamina dan kesehatan agar dapat memaksimalkan ibadah haji terutama saat di Arafah.

Beliau juga menghimbau kepada seluruh calon jamaah haji agar dapat menularkan semangat haji bagi masyarakat kota sabang. Karena ibadah haji merupakan salah satu rukun islam ke-5 yang menjadi kewajiban bagi seorang muslim yang taat. (JH)