PPNPN MAHKAMAH SYAR’IYAH SABANG MENGIKUTI PELATIHAN SATUAN PENGAMANAN (SATPAM) GADA PRATAMA

0
43661

Sabang, 29 Juni 2020. Satu orang pengawai Mahkamah Syar’iyah Sabang mengikuti pelatihan Satuan Pengamanan (SATPAM) Gada Pratama Angkatan XIX Tahun 2020 yang bertempat di  Aceh Training Center (ATC) Aceh Besar.

Marwisyah,A.Ma adalah Honorer pada Mahkamah Syar’iyah Sabang yang mendapatkan kesempatan untuk mengikuti pelatihan tersebut. Pegawai yang terkenal ramah dan baik ini telah mengabdi di Mahkamah Syar’iyah Sabang selama kurang lebih 11 tahun.

Kegiatan pelatihan yang dilaksanakan mulai tanggal 22 Juni 2020 sampai dengan 07 Juli 2020 ini merupakan hasil tindak lanjut keputusan Rapat Koordinasi antara Mahkamah Syar’iyah Aceh dengan Mahkamah Syar’iyah Kabupaten/Kota se-Aceh tanggal 14 Februari 2020.

Petugas keamanan yang memiliki peran penting dalam menjaga ketertiban dan keamanan kantor memang harus mempunyai sertifikat berkualifikasi sebagai Satuan Pengamanan (SATPAM), sehingga adanya pelatihan ini disambut baik oleh Ketua dan seluruh Pegawai Mahkamah Syar’iyah Sabang. (NH)